Ketika kamu ingin memberikan surprise saat ulang tahun kepada orang-orang yang tersayang, Black Forest patut dicoba. Atau kamu sudah mencobanya ? Tidak apa-apa, di bawah ini akan diulas kembali resep kue ulang tahun sederhana berupa Black Forest.
Black Forest, Kue Ulang Tahun yang Lezat ini bisa dipastikan disukai oleh semua kalangan. Rasa manisnya membuat orang ketagihan, kelembutannya mampu memanjakan lidah. Sebagai informasi, kue tersebut berasal dari Jerman, namun seiring berjalannya waktu, bahan dan rasanya disesuaikan kembali dengan lidah orang Indonesia. Penasaran dengan cara membuatnya ?
Bahan Utama :
1. 70 gram margarine, kemudian panaskan.
2. 50 ml susu cair.
3. 15 gram susu bubuk.
4. 50 gram cokelat bubuk.
5. 50 gram dark cooking chocolate, potong-potong.
6. 80 gram tepung terigu.
7. 8 kuning telur dan 3 putih telur.
8. 130 gram gula.
9. ½ sendok teh cokelat pasta.
10. ½ sendok teh baking powder.
Bahan Hiasan :
1. 150 gram butter cream.
2. 150 gram cokelat, kemudian diserut.
3. Cherry Secukupnya.
Cara Membuat Black Forest :
- Mengolah susu cair, caranya yaitu dengan menyiapkan susu terlebih dahulu. Kemudian rebus beberapa menit, setelah itu masukkan margarin dan dark cooking chocolate. Tunggu hingga panas dan semua bahan larut dengan baik. Aduk terus secara merata.
- Selanjutnya, siapkan wadah, masukkan gula, kuning telur dan putih telur secara bersamaan. Kocok hingga gula larut dan mengembang (membentuk adonan).
- Saring susu bubuk, cokelat bubuk, tepung dan baking powder. Kemudian campurkan ke adonan telur. Aduk secara merata hingga semuanya tercampur.
- Setelah itu, campurkan semua bahan, termasuk adonan susu cair dan adonan telut yang tadi dikocok. Aduklah menggunakan tangan.
- Tuangkan ke dalam loyang.
- Kemudian kukus di atas kompor menggunakan api sedang selama kurang lebih 20 menit. Pastikan black forest itu matang dengan sempurna. Jangan sampai terlalu matang (gosong) atau adonan masih belum matang sehingga rasanya kurang pas.
- Setelah dirasa matang, kemudian angkat.
- Biarkan beberapa menit, sambil menunggu kue cukup dingin, sebaiknya Anda membuat isiannya. Caranya : campurkan susu cair, dark cooking chocolate dan mentega tawar kemudian direbus secukupnya. Aduk terus secara merata.
- Jika sudah selesai, belah kue menjadi 2 bagian. Kemudian masukkan isiannya. Dan rapatkan kembali seperti semula.
- Gunakan butter cream untuk pelapis luar, oleskan pada Black Forest, Kue Ulang Tahun yang Lezat secara merata dan rapi agar enak dipandang.
- Taburi kue dengan parutan atau serutan coklat sebagai hiasan. Jangan lupa bubuhi juga cherry agar lebih menggoda.
- Surprise... kue pun bisa ditambahkan lilin dan berikan pada orang tersayang.
Itulah ulasan mengenai Black Forest, Kue Ulang Tahun yang Lezat. Selamat Menikmati. Semoga Bermanfaat.
(foto: selerasa.com) |
0 Komentar